Cara menjadi Desainer Grafis yang mencuri Perhatian dan Sukses dalam Karir

Halo sahabat kades, kembali lagi bersama mas kades alias mas khoiril amri hehe

Kali ini, aku mau berbagi tips yang sangat bermanfaat sekali untuk kita bahas bersama yaitu tentang mencari perhatian sebagai seorang desainer grafis.

Tentu, bukan hanya soal perhatian tapi juga pengakuan. Seorang desainer grafis tentu sangat ingin menjadi pusat perhatian dan juga adanya pengakuan yang ia dapat sekali pun itu tidak secara langsung ia dapat.


Seperti ketika dia berhasil membuat sebuah desain itu bekerja dengan baik banyak yang menggunakannya, walau kebanyakan orang tidak tahu siapa yang membuat. namun, dengan mendengar desainnya berhasil pun sudah menjadi kepuasan tersendiri bagi seorang desainer grafis apalagi kalo sampe terkenal orangnya haha.

Tentu, ketika desainer grafis memiliki pengakuan dan perhatian akan sangat besar peluang baginya dapat mengembangkan karir dan menjadi sukses kedepannya karena banyaknya relasi maupun orang-orang sudah tahu tentang kapasitasnya sebagai desainer grafis.

tentu saja tips kali ini cocok sekali untuk semua orang yang ingin, sedang, bahkan sudah melalui kerasnya hidup sebagai desainer grafis haha.

Kalo begitu mari kita simak tips-tipsnya yaa

1.Aktif Media Sosial

Sumber : assets.entrepreneur.com

Mari bangun keberadaan di dunia maya seperti sering upload karya di media sosial instagram, facebook, twitter, dll. Penting untuk seorang desainer grafis menampakkan karya di media sosial, dengan begitu brand yang akan dia buat di online akan semakin kuat.

Kalo kita lihat banyak sekali selebgram maupun youtuber yang sukses karena aktif di media sosial. Jadi, apa lagi yang ditunggu?

2.Jadilah orang yang Menarik

Sumber : Photo by Charles Etoroma on Unsplash

Jangan menjadi orang yang membosankan karena hal ini menjadi salah satu penghambat untuk kita dapat menarik perhatian klien baru agar dapat bekerja sama dengan kita.

3.Coba keluar dari Zona Nyaman

Sumber : Photo by Nathan Dumlao on Unsplash

Ayo keluar, keluarlah dari zona nyaman. Aku termasuk orang yang sering merasa sudah nyaman dari apa yang telah aku dapat, tapi untung saja aku juga orang yang sering cepat bosan maka dari itu cobalah sesuatu hal baru yang diluar zona nyaman.

dengan begitu kita dapat terus mengembangkan kemampuan dan secara tidak langsung akan menambah nilai dari kita.

4.Temukan Jati diri

Sumber : Photo by N. on Unsplash

Penting untuk menyadari dan kenal diri sendiri, diri ini maunya apa, ingin jadi apa, hindarilah hal-hal yang sudah banyak orang lakukan kecuali kita sudah memiliki ciri khas yang membuat kita berbeda dari kebanyakan orang.

namun, jika kita menjadi pendatang baru dalam satu hal dan itu sudah banyak peminatnya coba untuk memikirkan jati diri apakah memang benar-benar suka atau hanya ikut tren? jika memang suka silahkan lanjutkan, karena nantinya kamu pun bisa memiliki ciri khas.

5.Pamer karya di Situs-situs sharing karya

Sumber : s12864.pcdn.co

jangan ragu pamer karya-karyamu selain di media sosial, cobalah juga bermain ke situs-situs artwork seperti Behance, Dribbble, Uplabs, dll menyesuaikan tema dan passion kalian. dengan sering pamer perlahan-lahan nantinya karya kita akan mulai diakui.

6.Minta Umpan balik

Sumber : Photo by Štefan Štefančík on Unsplash

Ada banyak orang (mungkin) yang sering malu-malu untuk meminta umpan balik, padahal dengan adanya umpan balik ini bisa secara tidak langsung mengembangkan pemikiran kita, proses kita, dan cara kita membuat karya. Tapi selalu diingat mintalah umpan balik dari orang yang memang memiliki kualitas diatas diri kita.

Bagaimana sahabat kades, apakah tips kali ini bermanfaat?
Silahkan bagikan kepada teman-teman kalian dan berikan komentar mungkin kalian ada pendapat lain tentang mencari perhatin ini

Baiklah terima kasih dan sampai jumpa!
Cherio!

Posting Komentar

1 Komentar

  1. namun terkadang kita perlu umpan balik dari seseorang yang mungkin 'dibawah' kita karena katakanlah semua orang, agar pemikiran kita ter-upgrade dan terus berulang

    BalasHapus

advertise

Slider Parnert

Subscribe Text

Offered for construction industries